Membuat Koordinat Dalam AutoCAD
March 13, 2017
Di dalam gambar hasil pengukuran informasi titik koordinat merupakan hal yang sangat penting dan wajib ditampilkan. Namun apabila kita membuatnya secara manual maka akan menjadi hal yang paling membosankan dan melelahkan. AUTOCAD memliki fasilitas text field untuk memudahkan kita dalam menampilkan koordinat. Anda dapat membaca Membuat Text Field untuk Koordinat sebagai referensi
Sayangnya fasiltas text field ini memiliki keterbatasan antara lain :
Sayangnya fasiltas text field ini memiliki keterbatasan antara lain :
- Tidak dapat dibuat block, sehingga akan menyulitkan ketika akan merubah symbol bechmark atau susunan koordinat, terutama jika kita ingin menjadikannya sebagai standar gambar
- Tampilan koordinat tidak otomatis berubah ketika anda men-copy object text field. Anda harus melakukan perintah regen terlebih dahulu.
Untuk mengatasi kekurangan tersebut kontributor kami indra hoedaya telah menyusun aplikasi lisp untuk membuat koordinat dengan sangat cepat, mudah dan memiliki fleksibilitas yang tinggi. Aplikasi ini membuat koordinat dalam bentuk block sehingga kita dapat dengan mudah meng-edit symbol benchmark dan susunan koordinatnya. Aplikasi ini juga dapat memilih referensi block yang kita inginkan. Sehingga kita dapat membuat berbagai macam standar tampilan koordinat.
Syarat dan ketentuan serta manual pemakaian dapat dibaca pada lampiran dari program ini. Silahkan download program koordinat secara gratis. Untuk kritik, saran dan diskusi silahkan utarakan di bagian komentar.
0 comments